Sukseskan Pandawa 1.000, Kadis Perikanan Tebar 30 Ribu Benih di Pinrang

    Sukseskan Pandawa 1.000, Kadis Perikanan Tebar 30 Ribu Benih di Pinrang

    PINRANG - Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Pemprov. Sulawesi Selatan merealisasikan salah satu program Gubernur Sulsel melalui Pengembangan Budidaya Udang Windu Ramah Lingkungan 1000 Ha (Pandawa 1000).

    Program tabur 30 juta benih udang windu di areal seluas 1.000 hektare, direakisasikan  30.000 ekor di Kelurahan Lanrisang, Kecamatan Lanrisang Kabupaten Pinrang Sabtu, (27/08/2022) oleh Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Prov. Sulsel M. Ilyas pada kegiatan Bidang Budidaya dan Produksi Daya Saing.

    Ilyas mengatakan, setelah penebaran ini ditargetkan mulai panen pada November 2022, dan program penaburan benih udang windu ini akan terus dilakukan secara bergulir.

    Pengembangan udang windu sebagai satu program Pemerintah Provinsi Sulawesi selatan, Gubernur Sulsel telah berkomitmen untuk mengembalikan kejayaan udang windu hasil produksi Provinsi Sulawesi Selatan.

    "Inilah salah satu upaya yang sudah kita mulai tahun lalu dan berharap bisa dilanjutkan hingga tahun 2023. Semoga cuaca mendukung dan diupayakan agar penaburan benih dapat dirampungkan awal September 2022, " ujar Ilyas.

    Kepala Bidang Budidaya dan Daya Saing Produk, Dinas Kelautan dan Perikanan Hardi sebagai pelaksana kegiatan, hadir Tim TGUPP Hatta Fattah dan   Hilal Anshari, Kadis Perikanan Pemkab Pinrang Saharudin Arif,  Lurah Lanrisang Firmansahuddin.

    Tahap pertama 30 ribu benih Udang Windu telah dilakukan penebaran di lokasi seluas 1 Ha, tahap selanjutnya akan dilakukan penebaran seluas 5 Ha dengan total sebanyak 150 ribu benih udang windu yang telah diserahkan oleh Pemprov Sulsel melalui DKP Sulsel.

    "Semoga apa yang dilakukan sesuai dengan ikhtiar kita dan insya allah akan mendapatkan hasil yang terbaik dengan target 70 persen benih udang windu yang bisa ditabur, " harap Ilyas. 

    Kepala Bidang Perikanan Budidaya dan Daya Saing Produk, Dinas Kelautan dan Perikanan Pemprov. Sulsel Hardi dakam kesempatan yang sama mengatakan, penebaran benih perdana (kick of) pada Kawasan Pandawa 1000 program kebangkitan udang windu dengan benih 30.000 ekor berasal dari hatchery UPT PBAPL Bojoe, yang ditargetkan benih 30 juta ekor.

    "Penebaran yang disaksikan  masyarakat Pembudidaya, Pemerintah kelurahan Lanrisang dan Komunitas Pemerhati udang windu dilakukan Kontinyu. Selanjutnya penebaran direncanakan tanggal 30 Agustus sebanyak 1 juta ekor, saat ini realisasi 30 ribu ekor, dan diteruskan hingga mencapai 30 juta ekor, " kunci Hardi.(***)

    makassar sulsel
    Ryawan Saiyed

    Ryawan Saiyed

    Artikel Sebelumnya

    Sijago Merah Ludeskan Dua Rumah di Desa...

    Artikel Berikutnya

    Wakil Ketua DPRD Pinrang Desak Perindagem...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Panglima TNI Sambut Kedatangan Presiden RI Setelah Kunjungan Kerja di Mesir dan Ikuti Rapat Terbatas Dengan Presiden

    Ikuti Kami